Rabu, 10 November 2010

Pistol

Pistol merupakan senjata api yang bisa ditembakan dengan satu tangan. Kata 'pistol' mulai digunakan untuk mendeskripsikan senjata api genggam pada abad ke-18. Pada abad ke-15 pistol berarti sebuah pisau kecil yang bisa disembunyikan di dalam pakaian. Pistol atau senjata api genggam dibagi menjadi dua jenis utama. Revolver, yang menggunakan kamar peluru yang berputar. Dan pistol biasa, yang kamar pelurunya menyatu dengan laras. Pistol menggunakan kaliber peluru yang bervariasi, dari .22 sampai .50 cal. Pistol yang paling banyak adalah jenis pistol M9 9mm Berreta. Pistol ini digunakan hampir di semua negara oleh anggota polisinya di masing-masing negara.
M9 9mm Berreta

Pistol seberat 1.16 kg ini memiliki daya tampung 15 amunisi. Pistol ini di Amerika beredar banyak. Digunakan untuk senjata pertahanan personal. Pistol ini banyak digunakan para penjaga toko di Amerika untuk mengantisipasi perampokan karena ukurannya kecil dan mudah disembunyikan. Pistol ini berkecepatan 365 m/s dengan jarak tembak 50 meter. Daya akurasi pistol ini cukup tinggi. 
Desert Eagle Gold yang mewah
Ada juga pistol bertenaga besar seperti Desert Eagle yang diproduksi oleh Pemerintah Militer Israel. Pistol yang satu ini benar-benar tidak diragukan kekuatannya. Seorang penembak profesional pun akan kesulitan menembak jika menggunakan satu tangan karena kecepatan tembak yang tinggi. Pistol ini berkaliber 50. waw...!! Itu kaliber terbesar di keluarga pistol. Jika anda ingin mencoba, anda harus merogoh kocek sekitar US$ 1400 atau sekitar 14 juta-an. karena ini Indonesia, mungkin agak sulit untuk mendapatkan benda ini. tapi bagi anda maniak pistol, mungkin ini hanya tantangan kecil. Berani coba...?








Tidak ada komentar:

Posting Komentar